BMKG Pasuruan Goes to School: Literasi Mitigasi Gempabumi Tsunami dan Cuaca ke SMP Negeri 1 Sukorejo

  • Ayu Isrianti Putri
  • 08 Nov 2024
BMKG Pasuruan Goes to School: Literasi Mitigasi Gempabumi Tsunami dan Cuaca ke SMP Negeri 1 Sukorejo

Pasuruan, 4 Nopember 2024 - Stasiun Geofisika Pasuruan mengadakan kegiatan BMKG Goes to School dalam rangka memberikan literasi mitigasi gempabumi tsunami dan cuaca di SMP Negeri 1 Sukorejo - Pasuruan, Jawa Timur. Kegiatan ini menjadi ajang pembelajaran langsung bagi para siswa/i karena bisa bertemu dengan tim dari stasiun Geofisika Pasuruan dan bertanya terkait tugas dan fungsi BMKG khususnya dalam diseminasi informasi cuaca, iklim dan gempa bumi.

Kegiatan BMKG Goes To School (BGTS) 2024 tersebut diikuti oleh 900 orang pelajar yang di bagi dalam 2 sesi serta 6 Guru pendamping. Kegiatan BGTS ini adalah untuk meningkatkan pemahaman masyarakat, khususnya pelajar atau generasi muda, tentang potensi bencana geo-hidrometeorologi di pasuruan dan sekitarnya.

Kegiatan ini disambut baik oleh Kepala sekolah dan beberapa guru dan sangat apresiasi dengan kegiatan yang dilakukan oleh tim Stasiun Geofisika Pasuruan dalam memberikan edukasi potensi bencana Geo-Hidrometeorologi pada siswa/siswi di wilayah Sukorejo - Pasuruan dan sekitarnya

Tim BMKG Pasuruan diberikan kesempatan untuk malakukan paparanya yaitu pengenalan BMKG secara umum, pemahaman cuaca dan iklim, dan geofisika secara khusus gempabumi, tsunami aktivitas sambaran petir serta sekolah kedinasan BMKG yaitu Sekolah Tinggi Meteorologi dan Geofisika (STMKG).

Kegiatan sangat seru sekali apalagi sesi mitigasi bencana sebelum, saat dan sesudah gempabumi apa yang dilakukan para siswa. Kegiatan di tutup dengan foto bersama.

Gempabumi Terkini

  • 04 Desember 2024, 21:21:38 WIB
  • 4.6
  • 10 km
  • 4.94 LU - 95.98 BT
  • Pusat gempa berada di darat 33 Km barat daya Pidie Jaya
  • Dirasakan (Skala MMI): III - IV Aceh Jaya, III - IV Pidie Jaya, II Banda Aceh, II Aceh Besar
  • Selengkapnya →
  • Pusat gempa berada di darat 33 Km barat daya Pidie Jaya
  • Dirasakan (Skala MMI): III - IV Aceh Jaya, III - IV Pidie Jaya, II Banda Aceh, II Aceh Besar
  • Selengkapnya →

Siaran Pers