Peran BMKG dalam Anti KARHUTLA Kabupaten Ketapang

  • Petugas Web
  • 08 Apr 2016
Peran BMKG dalam Anti KARHUTLA Kabupaten Ketapang

Ketapang (2/4/2016) Guna melakukan pencegahan kebakaran hutan lahan (KARHUTLA) di wilayah kabupaten Ketapang, Satuan Peleton Desa dan Perusahaan se-Kabupaten Ketapang melakukan Apel Deklarasi Anti KARHUTLA di Lapangan Tanjung Pura.

Apel tersebut diikuti berbagai unsur yang terdiri dari PEMDA Ketapang, POLRES, KODIM 1203, BMKG, Manggala Agni, BPK, Polhut, Camat, Kades, Polsek, Koramil, pihak perusahaan dan masyarakat. Dengan acara ini diharapkan agar bencana asap tahun 2015 tidak terulang kembali di tahun ini mengingat kabupaten Ketapang merupakan wilayah yang sangat rawan untuk terjadi kebakaran. Masyarakat juga dihimbau untuk tidak membuka lahan pertanian baik kebun maupun lainnya dengan cara membakar hutan.

Pada acara ini juga dilakukan penandatanganan komitmen pencegahan KARHHUTLA antara Bupati Ketapang, Kaporlres, Dandim 1203, Kejaksaan Negeri, Pengadilan Negeri dan Pimpinan Perusahaan yang berada di daerah rawan kebakaran.

Stasiun Meteorologi Rahadi Osman Ketapang berperan dalam pelaksanaan sebagai inisiasi dan narasumber dari pelaksanaan pelatihan pengendalian KARHUTLA di markas Manggala Agni Ketapang, dengan para peserta komandan regu Satgas dan mandor jaga perkebunan dari desa desa di sekitar wilayah Hutan Tanaman Industri serta Satgas desa desa di wilayah kabupaten Ketapang.

Di saat yang sama, Kepala Stasiun Meteorologi Rahadi Osman Ketapang, Bpk. Nur Alim, S.Si menginformasikan bahwa musim kemarau di Kabupaten Ketapang pada tahun ini secara umum akan mulai terjadi pada Bulan Juni, akan mulai merata pada Bulan Juli dan puncaknya pada Bulan Agustus dan September. Namun permulaan musim kemarau berbeda-beda untuk setiap wilayah.

Gempabumi Terkini

  • 10 September 2024, 12:11:07 WIB
  • 5.2
  • 97 km
  • 8.74 LS - 124.26 BT
  • Pusat gempa berada di laut 59 km barat daya Alor
  • Dirasakan (Skala MMI): II-III Soe
  • Selengkapnya →
  • Pusat gempa berada di laut 59 km barat daya Alor
  • Dirasakan (Skala MMI): II-III Soe
  • Selengkapnya →

Siaran Pers