
Kembali ke Berita
Kepala BMKG Kunjungi BPBD Jawa Timur, Perkuat Sinergi Hadapi Cuaca Ekstrem di Jalur Mudik
04 April 2025
Valdez Dwi
Berita

Surabaya, 4 April 2025 – Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Dwikorita Karnawati melakukan kunjungan kerja ke kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Timur di Surabaya. Kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antara kedua lembaga dalam meningkatkan aksi dini di lapangan guna mengantisipasi potensi bencana akibat cuaca ekstrem, terutama selama periode arus balik Lebaran.
Dalam pertemuan tersebut, BMKG dan BPBD Jawa Timur menekankan pentingnya koordinasi cepat dan responsif terhadap peringatan dini cuaca ekstrem. Kondisi cuaca yang tidak menentu, termasuk potensi hujan lebat yang dapat menyebabkan banjir, banjir bandang, dan tanah longsor, menjadi perhatian utama, khususnya di wilayah rawan yang dilalui jalur mudik dan balik.
“Kami ingin memastikan bahwa informasi peringatan dini cuaca ekstrem yang dikeluarkan BMKG dapat segera ditindaklanjuti di lapangan oleh BPBD dan stakeholder terkait, demi keselamatan masyarakat,” ujar Kepala BMKG.
Sementara itu, BPBD Jawa Timur menyambut baik langkah ini dan menyatakan komitmennya untuk terus meningkatkan kesiapsiagaan serta kapasitas penanganan bencana di tingkat daerah, terlebih menjelang puncak arus balik yang diprediksi akan padat.
Kunjungan ini juga menjadi bagian dari upaya pemerintah dalam memperkuat sistem mitigasi bencana yang terintegrasi, mengingat intensitas cuaca ekstrem yang cenderung meningkat dalam beberapa tahun terakhir.