Kembali ke Berita Daerah

BMKG Juanda Surabaya Adakan Bimtek Pepres No. 16 Tahun 2018

18 September 2018

Judith Marris

Berita Daerah

BMKG Juanda Surabaya Adakan Bimtek Pepres No. 16 Tahun 2018

Surabaya – Kamis (13/09), Kepala Stasiun Meteorologi Juanda Surabaya, Mohammad Nurhuda, ST membuka kegiatan Bimbingan Teknis Penyusunan Kontrak Pengadaan Barang dan Jasa  berdasarkan Pepres Nomor 16 Tahun 2018 di Aula Kantor Stamet Juanda Surabaya. Acara diadakan oleh Stasiun Meteorologi Juanda Surabaya sebagai Koordinator BMKG Propinsi Jawa Timur diikuti oleh perwakilan  dari seluruh UPT se-Jawa Timur.

Kegiatan Bimtek diadakan dengan tujuan agar peserta mampu memahami aturan baru terkait Pengadaan Barang dan Jasa dengan baik dan benar sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 16 Tahun 2018. Kepala Stasiun Meteorologi Juanda Surabaya menuturkan kepada peserta untuk dapat mengikuti dan belajar terkait materi yang diberikan narasumber karena nantinya materi tersebut akan sangat dibutuhkan khususnya untuk pejabat pengadaan barang dan jasa.

Sebagai narasumber utama dari Unit Pelayanan Pengadaan BMKG Pusat, Agus Arif Rakhman, SE. MM menyampaikan materi tentang Peraturan Presiden Nomor 16 Tahun 2018 dan petunjuk Teknis Pelaksanaan Pengadaan. Materi disampaikan dengan baik dan menarik sehingga peserta dapat menangkap maksud dan tujuan materi yang diberikan. Peserta terlihat antusias dengan banyaknya pertanyaan pada sesi tanya jawab.

Agus juga menyampaikan apresiasi dari ULP BMKG Pusat atas undangan Stasiun Meteorologi Juanda Surabaya untuk Narasumber Bimtek Kontrak versi Pepres Nomor 16 Tahun 2018 serta inisiatifnya melaksanakan kegiatan Bimtek yang untuk pertama kali diselenggarakan oleh Koordinator BMKG Jawa Timur yang diharapkan dapat diikuti oleh Koordinator Propinsi dan UPT lainnya.

Lebih lanjut, Agus menyampaikan kesiapan ULP BMKG Pusat untuk memberikan pendampingan, konsultasi dan bimtek, menyambut Tahun Anggaran 2019. Kegiatan ditutup dengan foto bersama diikuti ramah tamah antar peserta kegiatan bimtek.

Berita Daerah Lainnya

BMKG Audiensi dengan Bupati Buleleng Bahas Penguatan Mitigasi Bencana

BMKG Audiensi dengan Bupati Buleleng Bahas Penguatan Mitigasi Bencana

Stasiun Geofisika Mengajar 2025 Resmi Ditutup: 67 Mahasiswa Paparkan Hasil Inovasi

Stasiun Geofisika Mengajar 2025 Resmi Ditutup: 67 Mahasiswa Paparkan Hasil Inovasi

BMKG dan KSOP Benoa Perkuat Layanan Informasi Cuaca di Pelabuhan Sanur dan Serangan

BMKG dan KSOP Benoa Perkuat Layanan Informasi Cuaca di Pelabuhan Sanur dan Serangan