Kembali ke Ulasan Guncangan Tanah

Ulasan Guncangan Tanah Akibat Gempabumi Lombok Timur 17 Maret 2019

18 March 2019

Seismologi Teknik

Ulasan Guncangan Tanah

Ulasan Guncangan Tanah Akibat Gempabumi Lombok Timur 17 Maret 2019

Telah terjadi gempabumi tektonik pada hari minggu pada pukul 17 Maret 2019 pada pukul 14:07:26 WIB dengan magnitudo 5.4 di wilayah Kabupaten Lombok Timur. Pusat gempabumi (episenter) terletak didarat pada koordinat 8.47 LS dan 116.55 BT yang berlokasi disebelah utara Kota Selong Kabupaten Lombok Timur, Propinsi Nusa Tenggara Barat dengan kedalaman pusat gempa 19 km. Gempabumi ini kemudian disusul gempabumi kedua dengan kekuatan magnitudo 5.2 dalam selang waktu dua menit kemudian pada pukul 14:09:19 WIB. Lokasi episenter terletak di darat pada koordinat 8.51 LS dan 116.49 BT dengan kedalaman pusat gempabumi 11 km. Peta tingkat guncangan (shakemap) BMKG menunjukkan bahwa dampak gempabumi berupa kerusakan dapat terjadi pada daerah yang berdekatan dengan pusat gempa. Berdasarkan hasil analisa data akselerograf untuk kejadian gempabumi tanggal 17 maret 2019 pada pukul 14:07:26 WIB. Terlihat pada hasil rekaman untuk stasiun terdekat dengan sumber adalah stasiun Mataram (MASE), berjarak sekitar 47.18 Km dari pusat gempa dengan nilai percepatan tanah sebesar 9.5893 gals. Sedangkan nilai percepatan tanah terbesar sekitar 27.695 gals, terekam oleh stasiun Taliwang (TWSI) yang berjarak 49.7 km dari pusat gempa.

Klik tautan ini jika PDF di atas tidak muncul.

Ulasan Guncangan Tanah Lainnya

Ulasan Guncangan Tanah Akibat Gempabumi Di Kertasari  Kab. Bandung 18 September 2024

Ulasan Guncangan Tanah Akibat Gempabumi Di Kertasari Kab. Bandung 18 September 2024

Ulasan Guncangan Tanah Akibat Gempabumi Batang Jawa Tengah 7 Juli 2024

Ulasan Guncangan Tanah Akibat Gempabumi Batang Jawa Tengah 7 Juli 2024

Ulasan Guncangan Tanah Akibat Gempabumi Garut 27 April 2024 M6.2

Ulasan Guncangan Tanah Akibat Gempabumi Garut 27 April 2024 M6.2