Workshop Survey Kepuasan Masyarakat

  • Rachmat Hidayat
  • 30 Okt 2019
Workshop Survey Kepuasan Masyarakat

Jakarta - Selasa (29/10), Sekretaris Utama BMKG Dwi Budi Sutrisno Membuka secara resmi Workshop Survey Kepuasan Masyarakat Tahun 2019, sebanyak 33 peserta yang berasal dari KUPT di lingkungan Balai I - V BMKG mengikuti Workshop yang di gelar selama 3 hari kedepan di Lotus Room Hotel Holiday Inn.

Kegiatan yang dilaksanakan oleh Pusat Meteorologi Publik adalah dalam rangka peningkatan kualitas mutu pelayanan BMKG sehingga diperlukan penilaian mengenai kualitas pelayanan publik dan tingkat kinerja unit pelayanan yang telah dilaksanakan di 33 provinsi di seluruh UPT BMKG, dengan tujuan :

  1. Terukurnya Kepuasan masyarakat para pengguna jasa dan informasi BMKG
  2. Terpetakannya kinerja pelayanan publik yang telah dilaksanakan oleh masing-masing Unit Pelaksana Teknis
  3. Teridentifikasinya harapan masyarakan akan pelayanan publik BMKG
  4. Terpetakannya kelemahan dan kekurangan dari masing-masing Unit Pelayanan Publik dalam hal ini UPT
  5. Sebagai bahan dalam penetapan kebijakan terkait dengan peningkatan kualitas pelayanan publik melalui pencapaian indicator makro Rencana Strategis (Renstra) BMKG
  6. Sebagai ukuran dasar dalam menilai penilaian pencapaian kinerja pelayanan pada tahun berjalan dan tahun berikutnya.

Target/sasaran Workshop Survei Kepuasan Masyarakat adalah :

  1. Tersedianya Hasil Survei Masyarakat sebagai bahan acuan dasar dalam upaya perbaikan kualitas pelayanan publik
  2. Tersedianya hasil survei harapan masyarakat akan pelayanan publik BMKG
  3. Diperolehnya Nilai Kepuasan Masyarakat dan nilai harapan masyarakat

Dalam arahannya Dwi Budi Sutrisno menyampaikan bahwa Survey Kepuasan Masyarakat itu sangat penting karena hasilnya menjadi salah satu capaian indikator kinerja utama BMKG. "oleh karena itu diharapkan bisa membuat inovasi-inovasi yang menjadi demand atau tuntutan masyarakat kedepannya,".

Perkembangan BMKG saat ini, menurutnya dari tahun ke tahun mengalami lompatan-lompatan yang sangat besar, terlebih pemerintah memberi perhatian yang serius sehingga menunjukan bahwa BMKG merupakan lembaga vital yang sangat berpengaruh dalam kehidupan berbangsa. "Saya mengapresiasi semangat rekan-rekan di BMKG dalam pemanfaatan teknologi", sambungnya.

Apa-apa yang sudah diamanahkan dan dipercayakan rakyat atau pemerintah kepada BMKG, bagaimana menjawabnya untuk mendapatkan suatu kepuasan masyarakat yang lebih baik, saya berharap rekan-rekan bisa menjawab hal itu? Tutup dwi

Kegiatan Workshop Survey Kepuasan Masyarakat Tahun 2019 juga dihadiri Pejabat Eselon II, III dan IV di lingkungan BMKG Pusat.

Gempabumi Terkini

  • 19 September 2024, 14:45:33 WIB
  • 5.6
  • 10 km
  • 2.23 LU - 128.68 BT
  • Pusat gempa berada di laut 47 km timur laut Daruba
  • Dirasakan (Skala MMI): III-IV Halmahera Utara, II Halmahera Timur, II Ternate, III-IV Morotai, III Pulau Doi
  • Selengkapnya →
  • Pusat gempa berada di laut 47 km timur laut Daruba
  • Dirasakan (Skala MMI): III-IV Halmahera Utara, II Halmahera Timur, II Ternate, III-IV Morotai, III Pulau Doi
  • Selengkapnya →

Siaran Pers