Padang Panjang (06/01) Stasiun Geofisika Kelas I Padang Panjang sebagai Koordinator BMKG Sumatera Barat pada hari Jum'at, 06 Januari 2017 mengadakan acara Pisah Sambut Kepala Stasiun GAW antara Bapak Edison Kurniawan, S.Si, M.Si dengan Bapak Hartanto, ST, MM.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Stasiun Geofisika Kelas I Padang Panjang, Bapak Rahmat Triyono, ST, Dipl.Seis, M.Sc serta dihadiri oleh seluruh KUPT BMKG Sumatera Barat dan keluarga besar BMKG Sumatera Barat. Kepala Stasiun Geofisika Kelas I Padang Panjang selaku Koordinator BMKG Sumatera Barat menyatakan apresiasi yang setinggi - tingginya kepada Bapak Edison Kurniawan atas kinerjanya yang dinilai sangat baik selama menjadi Kepala Stasiun GAW dan hal baik ini agar dapat dipertahankan dan ditingkatkan oleh Bapak Hartanto, ST, MM selaku Kepala Stasiun GAW yang baru.
Kegiatan dilanjutkan dengan pelaksanaan Pra Rekonsiliasi Laporan Keuangan Semester II Tahun 2016 untuk UPT BMKG Sumatera Barat. Kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan kegiatan Rekonsiliasi Laporan Keuangan Semester II Tahun 2016 yang akan diadakan di Balai Besar MKG Wilayah I Medan yang akan diadakan pada tanggal 9 Januari 2017 .