Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami menjadi Narasumber di ITB

  • Ayu Isrianti Putri
  • 30 Jan 2019
Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami menjadi Narasumber di ITB

Selasa, 29 Januari 2019, Bertempat di Auditorium CC Timur, Kampus ITB Bandung. Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Rahmat Triyono, ST, Dipl.Seis, M.Sc menjadi narasumber pada acara Diskusi ilmiah Populer "Tsunami Selat Sunda, Antara Keterbatasan dan Ketidakpastian". Kegiatan ini diselenggarakan oleh Himpunan Ahli Geofisika Indonesia (HAGI) bekerjasama dengan Teknik Geofisika ITB. Pada Kesempatan Tersebut Beliau didampingi oleh Kepala Stasiun Geofisika Bandung, Tony Agus Wijaya beserta Staf dan Kasubid Info Gempa Bumi, Nova Heryandoko.

Terdapat Narasumber lain yaitu : Hendra Gunawan dari Badan Geologi, Hery Harjono, Mirzam Abdurahman, Hamzah Latief dan Harkunti P. Rahayu dari ITB. Dan Pembicara Tamu Prof. Robert Hall dari Royal Holloway University of London.

Pada Kesempatan Tersebut, Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Menyampaikan presentasi tentang Kejadian Tsunami Selat Sunda 22 Desember 2018 dan Rincian Standar Operating Prosedur informasi Gempa Bumi dan Tsunami di BMKG. Dan menyampaikan inovasi BMKG dalam penyampaian informasi Gempa Bumi dan Tsunami yang dapat diakses oleh seluruh masyarakat melalui aplikasi Android dan IOS di Aplikasi "info BMKG" dan Aplikasi "WRS-BMKG" serta Aplikasi "BMKG-AEIC".

Gempabumi Terkini

  • 25 April 2024, 20:14:31 WIB
  • 3.7
  • 6 km
  • 3.30 LS - 128.38 BT
  • Pusat gempa berada di darat 34 km Tenggara Piru-SBB
  • Dirasakan (Skala MMI): III Kairatu
  • Selengkapnya →
  • Pusat gempa berada di darat 34 km Tenggara Piru-SBB
  • Dirasakan (Skala MMI): III Kairatu
  • Selengkapnya →

Siaran Pers